Yth. Para Klien, Calon Klien, dan Semua Pihak yang Terkait,

Begitu bahagianya kami untuk mengumumkan bahwa renovasi kantor pusat kami yang baru sudah dimulai dan diperkirakan akan selesai dua belas minggu ke depan.

“Di gedung Manggalla yang lama, energi, kapasitas, dan efisiensi kerjanya tidak lagi memadai. Kami dihadapkan dengan pilihan untuk tetap di sana atau menyuntikkan modal yang lebih untuk perusahaan kami agar tidak ada lagi yang membatasi pertumbuhan perusahaan dan memberikan ruang yang fleksibel dan cukup serta menambah fasilitas baru jika dibutuhkan. Tentu saja Manggalla mengambil jalan yang kedua.

Dengan mengambil jalan yang kedua, Manggalla mendapatkan kantor baru dan menekankan tiga aspek yang melandasi renovasi yang sedang berlangsung.

Pertama, kami ingin memastikan bahwa gedung baru tersebut ideal dan optimal bagi lingkungan kerja. Aset utama Manggalla adalah karyawannya. Kami ingin menciptakan suasana yang mengembangkan inovasi, mendorong produktivitas, dan meminimalisir stres.

Kedua, kami ingin infrastruktur yang optimal untuk mempermudah dan meningkatkan pekerjaan kami. Dengan ruangan tambahan yang baru, kami kini dapat menggabungkan seluruh departemen fungsional dan tim di satu gedung untuk memaksimalkan efisiensi, kecepatan, dan kualitas kegiatan operasional kami. Selain itu, kami kini dapat merekrut lebih banyak orang berbakat daripada sebelumnya.

Ketiga, kami berharap dapat meminimalisir dampak buruk terhadap lingkungan. Oleh karena itu, gedung yang baru akan mengaplikasikan teknologi ramah lingkungan sebisa mungkin.”

Kegiatan operasional Manggalla diperkirakan pindah secara resmi ke kantor pusat yang baru pada bulan Desember mendatang.

 

Presiden Direktur,

Ferry Prakasa